LTUB



LOGO SDN PASIRHAYAM

Download

Marching Band








Bukanya disini bray

Profil Sekolah

A.    Potensi Sekolah
Sekolah Dasar Negeri Pasirhayam Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur terletak di jalan K.H. Muhammad Suja’i Nomor 88 Pasirhayam, Desa Sirnagalih Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur. Di samping itu SD Negeri Pasirhayam terletak di jalur perlintasan dua kota besar yaitu kota Bandung dan Jakarta serta berada dekat terminal kota Cianjur. Letak geografis ini membawa dampak yang signifikan terhadap perkembangan masyarakat sekitar sekolah baik itu sosial, ekonomi maupun budaya.
Potensi yang dimiliki oleh SD Negeri Pasirhayam yang dapat menunjang terhadap program pembelajaran adalah  : 1) Sebagai Sekolah Standar Nasional (SSN); 2) Jumlah tenaga pendidik dan peserta didik yang cukup banyak; 3) letak geografis yang cukup strategis, yaitu berada di jakan protokol; 4) tingkat ekonomi masyarakat yang cukup baik.
B. Identitas Sekolah
1.    Nama Sekolah                    : SD NEGERI  PASIRHAYAM
sdnpasirhayam.blogspot.com
2.    Alamat Sekolah                 
a.    Jalan                              : KH. Muh Sujai No. 88
b.    Desa                              : Sirnagalih
c.    Kecamatan                    : Cilaku
d.    Kabupaten                     : Cianjur
e.    Provinsi                         : Jawa Barat
f.     Kode Pos                      : 43285
g.    No. Telepon/HP             : (0263) 290478 / 081563381115
3.    Tahun operasional               : 1918
4.    Status Tanah                       : Hak Guna Bangunan
5.    Tegangan/Daya Listrik         : 220 Volt, 1300 Watt
6.    Nama Bank                          : Bank Jabar Banten (bjb)
No. Rekening                      : 0010664721100
Atas Nama                         : SDN Pasirhayam
No. NPWP                          : 00.539.342.6-406.00
             Luas Lahan                      : ± 1900 m2  

C.  Kondisi Siswa dan Guru

1.    Data Siswa
Kls
Jumlah Siswa
2010-2011
2011-2012
2012-2013
I
82 siswa
98 siswa
102 siswa
II
85 siswa
85 siswa
91 siswa
III
79 siswa
94 siswa
83 siswa
IV
75 siswa
75 siswa
90 siswa
V
101 siswa
77 siswa
73 siswa
VI
63 siswa
101 siswa
74 siswa
Jumlah
485 siswa
530 siswa
513 siswa

2.  Data Lulusan
2009/2010
2010/2011
2012/2013
KELULUSAN
%
JML
LULUS
JML
LULUS
JML
LULUS
84
84
63
63
101
101
100 %

3.  Rata – Rata Nilai Ujian Nasional (UN)

Mata Pelajaran
2009/2010
2010/2011
2011/2012
TT
TR
RT
TT
TR
RT
TT
TR
RT
B. Indonesia
10.00
6.10
8.50
9.40
6.20
8.17
9.00
5.40
7.97
Matematika
10.00
5.75
8.15
9.50
5.75
8.01
9.25
6.25
8.29
IPA
10.00
4.75
7.80
9.00
5.00
7.63
9.25
5.00
8.12

4.  Data Pegawai
No
Jenis Pegawai
PNS
Non PNS
Jumlah
1
2
3
4
5
1
Kepala Sekolah
1
-
1
2
Guru Kelas
13
2
15
3
Guru Agama
2
-
2
4
Guru Penjas
1
1
2
5
Guru Mulok (Bhs Inggris)
-
1
1
6
Guru SBK
-
2
2
7
Kepala Tata Usaha
-
1
1
8
Staf Tata Usaha
-
-
-
9
Petugas Perpustakaan
-
1
1
10
Petugas Koperasi
-
1
1
11
Penjaga
-
1
1
12
Satpam
-
1
1
Jumlah
17
11
28

  5.  Kualifikasi Pendidikan

No.
Jabatan
Tingkat Pendidikan
<SLTA
SLTA
D 1
D 2
D 3
S 1
S 2
1
Kepala Sekolah





1

2
Guru Kelas



3

11
1
3
Guru Agama





2

4
Guru Penjas





2

5
Guru Bhs Inggris





1

6
Guru SBK

1



1

7
Kepala Tata Usaha




1


8
Staf Tata Usaha







9
Ptgs.Perpustakaan





1

10
Ptgs.Koperasi

1





11
Penjaga

1





12
Satpam

1





Jumlah

4

3
1
19
1
         6.  Data Ruang Kelas

Ruang Kelas
Jumlah Ruang Kelas Asli (c)
Jumlah Ruang Lainnya yang digunakan untuk ruang kelas (e)
Jumlah ruang yang digunakan
Ukuran   8 x 7 m2    (a)
Ukuran
6 x 7 m2    (b)
Jumlah (c)=(a+b)
8
3
11
0
11
         7.  Data Ruang Lain

No
Jenis Ruangan
Jumlah (ruang)
Ukuran   ( m2 )
1
Ruang Kepala Sekolah
1 ruang
33 m 2
2
Ruang Guru
1 ruang
56 m 2
3
Ruang Pelayanan (TU)
1 ruang
56 m 2
4
Perpustakaan
-
-
5
Ruang Kesenian
1 ruang
42 m 2
6
Koperasi Sekolah
1 ruang
15 m 2
7
Mushola
1 ruang
10 m 2
8
Rumah Dinas Penjaga
1 ruang
12 m 2
9
Ruang Satpam
1 ruang
12 m 2
10
Dapur Sekolah
1 ruang
5 m 2
11
Kantin
1 ruang
28 m 2
Jumlah
10 ruang
369 m2

D.    Visi, Misi, Strategi dan Tujuan

1.     VISI
Visi adalah merupakan suatu tujuan yang ingin dicapai dalam suatu kegiatan. Adapun Visi SD Negeri Pasirhayam Kecamatan Cilaku adalah :
                 ” Terwujudnya Peserta Didik yang Berahlak, Berilmu dan Berbudaya”
         Agar lebih jelas, berikut ini dijabarkan definisi operasional kata-kata kunci dari Visi SD Negeri Pasirhayam Kecamatan Cilaku sebagai berikut;

1) Berahlak               :      Keadaan  seseorang  ( peserta didik )  yang  memiliki  sikap, perilaku  dan  nilai-nilai  yang sesuai dengan  norma agama;
2)  Berilmu                 :     Keadaan seseorang  (peserta didik) yang sehat jasmani dan rohani serta memiliki ilmu pengetahuan dan keterampilan yang memadai;
3)  Berbudaya           :     Keadaan seseorang (peserta didik) yang memiliki sikap,kebiasaan atau perilaku yang sesuai dengan norma budaya yang disepakati di masyarakat.
    2.  MISI
  • Menerapkan sikap, perilaku dan nilai-nilai yang sesuai dengan etika, norma  agama  dan budaya yang disepakati di masyarakat;
  • Menumbuhkembangkan berbagai potensi serta memupuk aktivitas dan kreativitas peserta didik
  • Memberikan motivasi dan kesempatan kepada peserta didik untuk belajar, berekspresi, berkreasi dan berelsplorasi;
  • Mengembangkan sikap apresiatif terhadap nilai-nilai budaya baik lokal maupun nasional.
  3.   STRATEGI
  • Menciptakan lingkungan sekolah menjadi lingkungan yang kondusif bagi peserta  didik
  • Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk melaksanakan  peribadatan sesuai dengan agama yang dianutnya;
  • Membiasakan berperilaku yang sopan dan santun serta membudayakan 3S (senyum, salam dan sapa);
  • Mengembangkan sikap toleransi dan saling menghargai antar sesama warga di lingkungan sekolah;
  • Meningkatkan disiplin kerja, profesionalisme, dan kerja sama personal;
  • Memberikan pelayanan pembelajaran yang optimal kepada peserta didik,  
  • Menyediakan sarana dan prasarana pembelajaran bagi peserta didik; 
  • Menginveritarisir, membina dan mengembangkan potensi, minat dan bakat  yang dimiliki peserta didik;
  •  Memberikan kesempatan kepada peserta didik  untuk bereskpresi, berkreasi dan bereksplorasi sesuai dengan minat dan bakatnya;
  •  Memberikan kesempatan kepada guru dan peserta didik untuk mengembangkan potensi dalam bidang teknologi pembelajaran (CTL)
  •  Menjalin kerja sama dengan orang tua dan masyarakat dalam upaya  peningkatan mutu pendidikan.

      4.  TUJUAN

          Tujuan pendidikan dasar adalah meletakan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, ahlak mulia dan keterampilan untuk hidup madiri serta dapat mengikuti pendidikan lebih lanjut. Merujuk pada tujuan pendidikan dasar tersebut, maka tujuan SD Negeri Pasirhayam Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur adalah sebagai berikut :

  • Menjadi sekolah yang mampu menerapkan dan mengamalkan sikap serta perilaku yang sesuai dengan norma agama dan budaya yang merupakan hasil proses pembelajaran dan kegiatan pembiasaan;
  • Menjadi sekolah yang eksis dalam menyukseskan Program Wajib Belajar Pendidikan Dasar (Wajar Dikdas) 9 tahun;
  • Menjadi sekolah yang berprestasi di bidang Akademik dan Non Akademik, baik di tingkat Kecamatan, Kabupaten dan Provinsi;
  • Menjadi sekolah yang mampu menerapkan teknologi  pembelajaran yang berbasis komputer (CTL);
  • Menjadi sekolah pelopor dan penggerak serta aktif berpartisipasi dalam  berbagai kegiatan, baik itu di lingkungan Dinas Pendidikan maupun Instansi atau Organisasi lain yang relevan dengan program pendidikan;
  • Menjadi sekolah Favorit dan kebanggaan masyarakat Kecamatan Cilaku Kabupaten Cianjur.